GM Consumer Bussiness Region Western Telkomsel wilayah Jabotabek, Purnama Adhiputra (berkaca mata) bersama Sekretaris DPRD Kota Tangsel Wahyudi Leksono (kiri). (Foto: Dion)
POSRAKYAT.ID – GM Consumer Bussiness Region Western Telkomsel wilayah Jabotabek, Purnama Adhiputra menyatakan, pihaknya menyasar putra-putri setara SMA/K dalam upaya peningkatan kreativitas dengan gelaran kompetisi.
Dengan tema ‘Piala DPRD Tangsel’, Purnama menuturkan, gelaran kompetisi meliputi esport, dan lain sebagainya.
“Kompetisinya meliputi solo voice, dan esport (Mobile Legend). Itu ada tiga activity yang bisa menggugah siswa-siswi di Tangsel untuk bisa meningkatkan kreativitasnya,” kata Purnama, Rabu 22 Mei 2024.
Menggandeng Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangsel, lanjutnya, gelaran kompetisi yang diikuti oleh 14 sekolah SMA/K itu, akan berlangsung di Sekolah Al-Azhar BSD.
“Kolaborasi ini demi meningkatkan kreativitas serta inovasi para siswa-siswi di wilayah Tangsel. Dan Telkomsel by.U ini, kami khususkan di segment anak muda dan para gamers,” tegas Purnama.
Kompetisi itu, akan berlangsung selama satu bulan. Selama pertandingan, gelaran akan berlangsung di masing-masing sekolah.
“Pada saat Grand Final, akan kami selenggarakan langsung di Gedung DPRD Tangsel,” ungkap Purnama kepada wartawan.
Jadi, sampai nanti pemenang terakhir akan melawan sekolah lain dengan hadiah jutaan rupiah,” pungkasnya.
Senada, Sekretaris DPRD Kota Tangsel Wahyudi Leksono menjelaskan, selain guna meningkatkan kreativitas, kompetisi tersebut juga untuk mengedukasi para siswa-siswi di seluruh wilayah Tangsel.
Page: 1 2
POSRAKYAT.ID - Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan meminta, agar Asisten Daerah, dan Kepala…
POSRAKYAT.ID - Pengamat Hukum Tata Negara, Dian Eka Prastiwi mengatakan, dalam Undang-undang nomor 23 tahun…
POSRAKYAT.ID - Pengamat Hukum Tata Negara, Dian Eka Prastiwi mengungkapkan, isu pengelolaan sampah di Kota…
POSRAKYAT.ID - Salah seorang penggiat lingkungan yang enggan disebut namanya menyatakan, informasi 1000 ton sampah…
POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…
POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…
This website uses cookies.