Politik

Hari Keempat Pendaftaran, KPU Tangsel: Belum Ada Bacaleg Mendaftar

POSRAKYAT.ID – Ketua KPU Kota Tangerang Selatan (Tangsel) M. Taufik menyebut, hingga hari keempat pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg), belum ada satu pun yang mendaftar.

Padahal, lanjut Taufik, pihaknya telah melakukan sosialisasi, bahkan koordinasi dengan instansi terkait, termasuk kwpada setiap partai politik (Parpol).

“Sebetulnya kita dari tanggal 18 April itu, sudah kita laksanakan rapat koordinasi sekaligus sosialisasi PKPU pendaftaran Bacaleg untuk DPRD Pemilu 2024,” kata Taufik di ruang kerjanya, Kamis 4 Mei 2023.

Pendaftaran yang dibuka sejak 1 Mei lalu itu, hingga kita belum ada satu pun yang mendaftar.

Taufik menyatakan, beberapa Parpol telah mengabari akan datang ke KPU Tangsel.

“Kita tanggal 1 sampai 14 Mei, tahapan pendaftaran Bacaleg, sekaligus kita juga membentuk helpdesk untuk memberikan pelayanan konsultasi,” ungkapnya.

Parpol yang dalam waktu dekat ini, Nasdem menyampaikan bahwa tanggal 5 Mei mau hadir, PKS dan PDI Perjuangan juga katanya tanggal 8 mau hadir,” tambahnya.

Pihaknya meminta agar para Bacaleg dapat segera melakukan pendaftaran. Hal itu, imbuhnya, menghindari penumpukan di hari-hari akhir.

“Kita mintanya tanggal 1 sampai 14 Mei itu kelengkapan berkasnya aja dulu, standar kelengkapan. Kalau persoalan legalisir pendidikan itu kan nanti saat penelitian,” tegasnya.

Soal adanya informasi kesulitan mendapatam keterangan bebas dari perkara pidana, KPU telah berkoordinasi dengan berbagai pihak.

“Terkait Pengadilan Negeri (PN), keterangan bebas pidana tentu harus ada pengantar SKCK, Polres Tangsel sudah memberikan komitmennya kepada kita dan parpol untuk memberikan pelayanan secara maksimal. Tidak menunda-nunda, itu diprioritaskan,” jelasnya.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

Serapan Belanja Rendah, Kontraktor di Tangsel Jadi Biang Kerok?

POSRAKYAT.ID - Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengaku, hingga triwulan empat tahun anggaran 2025, realisasi…

22 jam ago

Singgung Makna Perjuangan, Gus Ipul: Kepentingan Negara, Bukan Kelompok

POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial RI, Syaifullah Yusuf mengunjungi Monumen Lengkong, di Kota Tangerang Selatan. Kunjungan…

5 hari ago

Ke TMP Taruna Kota Tangerang, Mensos RI Singgung Sekolah Rakyat

POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial (Mensos) RI Syaifullah Yusuf menegaskan, guna meningkatkan kualitas sekolah rakyat di…

5 hari ago

Munas III Serikat Pekerja, Menaker: W<span;>ujudkan Hubungan Industrial yang Harmonis dan Transformatif

POSRAKYAT.ID - Menteri Tenaga Kerja (Menaker) RI, Yassierli menyatakan, dalam rangka menghadapi berbagai tantangan di…

5 hari ago

Operasi Gurita Wujud Implementasi Asta Cita Presiden Prabowo

POSRAKYAT.ID - Kepala Kanwil DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo mengungkapkan, penegakan hukum di bidang bea…

6 hari ago

Kolaborasi Jaga Penerimaan Negara, Miliaran BKC Ilegal Dimusnahkan

POSRAKYAT.ID  — Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo menegaskan, hasil kolaborasi dalam…

6 hari ago

This website uses cookies.