Politik

Benyamin-Pilar ‘Borong’ Partai Politik di Pilkada Tangerang Selatan?

POSRAKYAT.ID – Pasangan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin-Pilar, mengembalikan berkas penjaringan Kepala Daerah di PDI Perjuangan untuk Pilkada 2024.

Setelah sebelumnya, pasangan Benyamin-Pilar juga sempat mengambil berkas persyaratan penjaringan Calon Kepala Daerah ke Partai Demokrat, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Bakal Calon Wali Kota Benyamin Davnie mengaku, Ia bersama Pilar Saga Ichsan optimis dapat memenuhi persyaratan dari PDI Perjuangan.

“Alhamdulillah setelah kami isi semuanya, dan Alhamdulillah juga diterima dengan baik oleh Pengurus Inti dari DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan,” kata Benyamin, Selasa 30 April 2024.

Bersama hampir seluruh unsur Partai Golkar, pasangan Benyamin-Pilar datang ke PDI Perjuangan yang terletak di Serpong, sekira pukul 16.30 WIB.

Mengenakan batik serba merah, Benyamin dan Pilar disambut Ketua DPC PDI Perjuangan Wanto Sugito, dan petinggi partai lainnya.

“Persyaratan formulir yang tertulis,  juga yang secara online sudah kita isi data-data riwayat pekerjaan, riwayat jabatan, dan lain-lain,” tegasnya.

Dan nanti kalaupun ada partai lain yang membuka penjaringan tentu akan kami ambil juga. Formulir yang sudah kami ambil itu Partai Demokrat, dengan PKB. untuk PKB akan kami kembalikan sore hari,” jelasnya.

Terpisah, Wanto Sugito menuturkan, membuka peluang koalisi dengan Partai Politik manapun, asal memiliki semangat nasionalis yang sama di Pilkada Tangerang Selatan.

Page: 1 2

Admin

Recent Posts

Hukum Administrasi Bukan untuk Rakyat, Tapi untuk Mereka yang Tak Pernah Perlu Memohon

Hukum administrasi tidak pernah netral. Ia lahir dari ruang kekuasaan, dirancang oleh tangan yang tak…

10 jam ago

Legalitas yang Mengubur Keadilan, dan Menertawakannya dari Balik Meja Birokrasi

Jangan tertipu oleh rapihnya cap stempel, nomor surat yang berurutan, atau tanda tangan basah pejabat…

11 jam ago

Telan 981 Juta, IKAPEMKA Singgung Pekerjaan SDABMBK di Pondok Aren

POSRAKYAT.ID - Carlos, salah seorang Perwakilan dari Ikatan Masyarakat Pemantau Kebijakan Pemerintah (IKAPEMKA) menyinggung proyek…

14 jam ago

PMII Kota Tangerang Sebut Sachrudin Gagal Lindungi Masyarakat

POSRAKYAT.ID - Ketua Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Tangerang, Oki menyatakan, penegakan dan pengawasan…

1 hari ago

Damkar Tangerang Selatan Hibahkan Puluhan APAR ke Kelurahan Jelupang

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Damkar Kota Tangerang Selatan, Ahmad Dohiri menyatakan, pihaknya telah menghibahkan alat…

1 hari ago

PKL di Pasar Serpong Ogah Daftar ke Perseroda PITS?

POSRAKYAT.ID - Wakil Wali Kota, Pilar Saga Ichsan mengungkapkan, hingga saat ini belum ada pedagang…

1 hari ago

This website uses cookies.