Politik

C Plano Kelurahan di Tangsel Dijual Oknum Hingga Jutaan Rupiah

POSRAKYAT.ID – Salah seorang Saksi TPS mengungkapkan adanya jual-beli C Plano tingkat kelurahan oleh segilintir oknum, hingga jutaan rupiah. Pasalnya, hingga saat ini pihaknya sulit mendapatkan salinan C Plano tersebut.

“Harus beli C Plano per kelurahan itu Rp1 juta. Jadi kalau mau lihat tujuh kelurahan, ya harus bayar Rp7juta,” kata Sumber, Senin 19 Februari 2024.

Ketua KPU Kota Tangerang Selatan (Tangsel) M. Taufiq belum memberikan tanggapan terkait hal tersebut.

Terpisah, dalam percakapan sebuah grup Whatsapp, Ketua Bawaslu Kota Tangsel Muhammad Acep memberikan instruksi agar seluruh Panitia Pengawas tingkat kecamatan (Panwascam) menghimbau setiap hasil suara terpampang di tempat umum.

“Instruksi kepada seluruh Panwascam untuk memberikan surat himbauan kepada PPS dan KPPS untuk mengumumkan hasil suara di tempat umum minimal mereka harus mengumumkan di kantor-kantor kelurahan,” kata Acep dalam voice note di grup Whatsapp tersebut.

Karena ketentuan Pasal 508 setiap Anggota PPS yang tidak mengumumkan salinan sertifikat hasil pemungutan suara dari seluruh TPS wilayah kerjanya sebagaimana dalam Pasal 391, dipidana dengan pidana kurungan paling lama 1 tahun dan denda paling banyak 12 juta,” sambung Acep.

Maka teman-teman Panwascam laksanakan untuk membuat surat himbauan kepada PPK dan juga PPK agar mereka mengumumkan hasil perhitungan suara di setiap TPS melalui papan pengumuman atau papan khusus untuk mengemban hasil pemungutan suara di wilayahnya masing-masing,” katanya lagi.

Menurut Acep, pihaknya tidak menemukan adanya pengumuman sertifikat hasil suara terpampang di lokasi-lokasi dalam himbauan Bawaslu Kota Tangsel.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

DPRKPP Tangerang Selatan Kebut Perbaikan Rumah Korban Ledakan di Pamulang

POSRAKYAT.ID – Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPRKPP) Kota Tangerang Selatan, Aries…

9 jam ago

BRIN: Perkuat Sinergi Nuklir Menuju Kedaulatan Energi Nasional

POSRAKYAT.ID – Organisasi Riset Tenaga Nuklir (ORTN) BRIN menggelar Simposium Sistem 2025 dengan tema ‘Bersama…

1 hari ago

Sebut Pemkot Tangerang Norak, Saiful Milah Geram Drainase di Sangiang Ditutup Ruko

POSRAKYAT.ID - Anggota DPRD Kota Tangerang, Saiful Milah mengaku geram, sebab banyaknya alasan Pemerintah Kota…

1 hari ago

Anggaran ‘Ganti Trotoar’ 7 Miliar di Ciater Tangsel Disoal

POSRAKYAT.ID – Belasan massa aksi yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Hukum Tangerang Selatan (Permahuta), melakukan…

2 hari ago

Pemkot Tangsel Benahi TPA Cipeucang, Penuhi Sanksi Kementerian LH

POSRAKYAT.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel kini tengah melakukan berbagai pembenahan di TPA Cipeucang, guna…

2 hari ago

Wali Kota Tangerang Selatan: Realisasi Belanja Capai 50 Persen

POSRAKYAT.ID - Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengungkapkan, hingga September 2025, realisasi dan serapan…

2 hari ago

This website uses cookies.