Politik

Tarik-Menarik ‘Gagalkan’ Airin di Pilkada Provinsi Banten

POSRAKYAT.ID – Pengamat Politik Ujang Komarudin berpendapat, kemungkinan PDI Perjuangan merapat ke barisan Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Pilkada Provinsi Banten, sangat terbuka.

Pasalnya, Gerindra yang saat ini menjadi partai politik penguasa (Presiden), bisa menjadi magnet bagi PDI Perjuangan, untuk ‘turut’ berkuasa di daerah, khususnya di Provinsi Banten.

“Ya mungkin ada alternatif baru ya, Andra Soni-Dimyati. Karena partainya Presiden, akhirnya partai- partai lain, partai-partai besar ikut mengusung Andra-Dimyati,” kata Ujang kepada posrakyat.id, Kamis 25 Juli 2024.

Karena (Gerindra) partainya Presiden, partainya penguasa, jadi bisa menjadi magnet bagi Andra Soni-Dimyati Natakusumah, yang mendapat dukungan oleh Gerindra. Sehingga, partai lain ikut berkoalisi,” tambahnya.

Ujang menegaskan, semua kemungkinan-kemungkinan terbentuknya koalisi, atas dasar kepentingan masing-masing partai politik.

Namun, sambungnya, jika Golkar yang akhirnya ‘ditinggal’ sendirian, akan menjadi kerugian bagi Airin Rachmi.

“Kalau PDI Perjuangannya misalkan mendukung Andra Soni-Dimyati Natakusumah, ya Airin tidak bisa ‘berlayar’. Dan itu menjadi sebuah kerugian bagi Airin. Elektabilitas kuat, tapi tidak bisa berlayar,” tegasnya.

Ujang kurang sependapat, saat menanggapi indikasi ‘pecahnya’ Koalisi Indonesia Maju (KIM) di daerah. Pasalnya, koalisi-koalisi yang terbentuk saat ini, terdapat KIM di dalamnya.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

SPAM Karian Ditunda, Perseroda PITS Ubah Rencana Bisnis

POSRAKYAT.ID - Direktur Utama Perseroda PITS, Tubagus Suhendra membenarkan soal penundaan Sistem Penyediaan Air Minum…

2 jam ago

Bukukan 2,6 Triliun di Triwulan Pertama, DPMPTSP Tangsel: PMDN Mendominasi

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangsel, Maulana…

7 jam ago

Retribusi Kolam Renang Milik Dinas Olah Raga Tangsel Disorot BPK

POSRAKYAT.ID - BPK Provinsi Banten memyoroti soal tata kelola dua kolam renang milik Dinas Kepemudaan…

8 jam ago

Gagal Paham Jobdesk, Lurah Ciputat Edukasi RT dan RW

POSRAKYAT.ID - Lurah Ciputat, Iwan Pristiyasa mengaku, banyak pengurus setingkat RT dan RW di wilayahnya,…

1 hari ago

Catat! Jalan Haji Usman Ciputat Diberlakukan Satu Arah

POSRAKYAT.ID - Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Tangsel, Martha Lena mengatakan, Jalan…

1 hari ago

Kabar Gembira, Pemutihan Denda Pajak Diperpanjang Hingga 31 Oktober

POSRAKYAT.ID - Gubernur Banten, Andra Soni mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memperpanjang masa pemutihan denda…

1 minggu ago

This website uses cookies.