Politik

Pilkada Provinsi Banten, Pertarungan Dinasti Rau dan Ego Gerindra

POSRAKYAT.ID – Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menyatakan, pasca kekalahan Gerindra dalam memperoleh kursi di parlemen, membuat partai tersebut melakukan upaya ‘sapu bersih’ di Pilkada Provinsi Banten.

Adib menyebut, langkah ‘sapu bersih’ di Pemilihan Gubernur itu, merupakan egosentris dari partai penguasa, guna ‘mengganjal’ Bakal Calon Gubernur dari Partai Golkar, Airin Rachmy.

“Kalau Andra Soni mau menang, dia harus mengganjal Airin. Apalagi Gerindra partai berkuasa. Jadi, jangan sampai kasih ‘perahu’ ke Airin. Karena, untuk menang itu peluang besarnya ada di sini,” kata Adib, Selasa 23 Juli 2024.

Pasalnya, jika harus berhadap-hadapan dengan Airin (saat mendapat ‘tiket’), peluang kemenangan Andra Soni sangat kecil, melihat perolehan suara Pemilu Legislatif (Pileg), Februari lalu.

“Kalau (Andra Soni) mau head to head dengan Airin, berat. Karena apa? Popularitas, elektabilitasnya (Airin Rachmi) bagus. Pertimbangan lain adalah, Airin ini ‘dinastinya’ Rau. Militansi ‘Dinasti’ Rau itu bagus. Paling missed-nya di Pandeglang dan Lebak,” paparnya.

Namun, sambung Adib, Partai Golkar pun tidak akan tinggal diam, melihat langkah-langkah Gerindra yang disinyalir ‘borong’ partai, di Pilkada Provinsi Banten.

“Apalagi, Golkar di Banten sudah membuktikan bahwa mesin politiknya sedang on fire. Perolehan suara juga tinggi. Di sisi lain, Gerindra juga harus berkuasa, karena Presiden-nya Gerindra,” tegas Adib.

Soal peluang koalisi Golkar dengan PDI Perjuangan masih sangat memungkinkan. Meski demikian, tambahnya, Airin akan ‘ngotot‘ menjadi Banten Satu. “Militansi kuat, logistik kuat, jumlah perolehan suara jauh, mana mungkin Airin mau nomor dua,” ujarnya.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

Hamka Handaru Enggak Ngebet di Bursa Ketua, Walkot Tangsel Ogah Intervensi

POSRAKYAT.ID – Hamka Handaru mengaku, tidak berambisi dalam bursa pemilihan Ketua KONI Kota Tangsel. Meski…

2 jam ago

SPAM Karian Ditunda, Perseroda PITS Ubah Rencana Bisnis

POSRAKYAT.ID - Direktur Utama Perseroda PITS, Tubagus Hendra Suherman membenarkan soal penundaan Sistem Penyediaan Air…

13 jam ago

Bukukan 2,6 Triliun di Triwulan Pertama, DPMPTSP Tangsel: PMDN Mendominasi

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangsel, Maulana…

19 jam ago

Retribusi Kolam Renang Milik Dinas Olah Raga Tangsel Disorot BPK

POSRAKYAT.ID - BPK Provinsi Banten memyoroti soal tata kelola dua kolam renang milik Dinas Kepemudaan…

20 jam ago

Gagal Paham Jobdesk, Lurah Ciputat Edukasi RT dan RW

POSRAKYAT.ID - Lurah Ciputat, Iwan Pristiyasa mengaku, banyak pengurus setingkat RT dan RW di wilayahnya,…

2 hari ago

Catat! Jalan Haji Usman Ciputat Diberlakukan Satu Arah

POSRAKYAT.ID - Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Tangsel, Martha Lena mengatakan, Jalan…

2 hari ago

This website uses cookies.