Kepala Dinas SDABMBK Kota Tangsel, Robby Cahyadi. (Foto: Dion)
POSRAKYAT.ID – Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Tangsel menggelar Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan Kontruksi (SMKK).
Hadir membuka kegiatan, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie memandang perlu terkait kewajiban para pekerja konstruksi, dalam hal manajemen keselamatan kerja.
“Jadi soal keselamatan khusus di bidang kontruksi menjadi sesuatu yang harus menjadi perhatian,” kata Benyamin, di Swiss-Belcourt Serpong, Senin 6 Mei 2024.
Pihaknya mengharapkan, seluruh pekerja konstruksi terjamin dalam melakukan pekerjaan mereka, hingga 100 persen proyek berjalan. “Selesai proyek, seratus persen tenaga kerjanya sehat dan selamat,” jelasnya.
Senada, Kepala Dinas SDABMBK Tangsel Robby Cahyadi menyampaikan, keselamatan kerja, menjadi regulasi wajib dalam Sistem Management Keselamatan Konstruksi (SMKK).
“Penerapannya wajib oleh semua pelaku konstruksi baik kontraktor, konsultan, penyedia swasta dari pengembang dari penyedia material, dan lain sebagainya,” papar Robby.
Dan, mengatur juga tentang keselamatan kerja yang sudah menjadi wajib dalam pelaksanaannya, mulai dari Tim keselamatan dan kesehatan kerja (K3) hingga Kepala Proyek.
“Semua wajib menerapkan supaya ada tim keselamatan kerja,”ujarnya.
Selain itu, mengenai keselamatan kerja itu sudah termaktub dalam Permen PU Nomor 5 Tahun 2014.
Page: 1 2
POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…
POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…
POSRAKYAT.ID - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…
POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…
POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…
POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…
This website uses cookies.