Politik

Komisi IX DPR Singgung Calo Migran Indonesia

POSRAKYAT.ID – Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati menyinggung soal calo-calo Pekerja Migran Indonesia (PMI), terkait penggerebekan yang dilakukan Polda Metro Jaya.

Menurut Kuniasih, penggerebekan bersama Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), di wilayah Bekasi itu, Polda Metro mendapati 161 PMI, yang tertipu calo.

Melihat hal itu, Kurniasih meminta agar jaringan penipu PMI Ilegal dibongkar. 

Ia menilai, kasus tersebut tidak dilakukan oleh orang per orang, melainkan sebuah jaringan, jika dilihat dari jumlahnya yang cukup besar.

“PMI Ilegal yang didominasi emak-emak ini berasal dari berbagai wilayah. Ada kemungkinan jaringan ini juga sudah bergerak di berbagai daerah,” tegas Kurniasih, ditulis Jumat 7 Oktober 2022.

Sehingga penggerebekan ini, harus diikuti oleh dibongkarnya jaringan penipu PMI Ilegal di Indonesia,” sambungnya.

Lebih lanjut disebutkan bahwa jaringan yang akan memberangkatkan para emak-emak ini blusukan ke daerah-daerah dan menjanjikan gaji besar.

Modusnya, lanjut Kurniasih, dengan memberikan uang sebagai pengikat atau hutang sehingga para korban tidak berdaya.

“Terlebih ada keterputusan informasi yang tidak disampaikan secara terbuka tentang moratorium penempatan pekerja domestik di Arab Saudi,” ungkap Kurniasih.

Kita juga minta tolong, agar kerugian korban PMI Ilegal ini dihitung secara materiil dan dimintakan pertanggungjawabannya,” lanjut Politisi Fraksi PKS ini.

Anggota DPR RI Dapil DKI Jakarta ini juga meminta, agar jajaran Polda Metro Jaya bisa mengungkap kasus ini sebab sudah masuk ranah dugaan tindak pidana perdagangan orang.

“Bisa digunakan pasal TPPO agar sanksi yang diberikan keras dan menjadi pelajaran,” tuturnya.

Bongkar tuntas jaringan sindikat PMI Ilegal ini sebab belum lama kita juga membongkar modus pengiriman PMI Ilegal ke Kamboja dalam jumlah cukup besar dan bergelombang,” tandas Kurniasih.

Ari Kristianto

Recent Posts

Sisir Wilayah Kabupaten Tangerang, Bea Cukai Banten Gencarkan Taat BKC

POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…

4 hari ago

Perumdam TKR Beri Sambungan Air Bersih Bagi Warga di TPA Jatiwaringin

POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…

6 hari ago

Pokja Wartawan DPRD Minta Legislator Tangerang Selatan Lebih Transparan

POSRAKYAT.ID  - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…

2 minggu ago

Kejari Kabupaten Tangerang Musnahkan Barang Ilegal

POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…

2 minggu ago

Si Benteng Hasilkan 36 Juta Per Bulan? DPRD Desak Transparansi Anggaran

POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…

2 minggu ago

Bank Sampah di Cipayung Jadi Contoh Solusi Penanganan Sampah

POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…

2 minggu ago

This website uses cookies.