Birokrasi

Jemput Bola, Kecamatan Ciputat Rutin Nyaba Kampung

POS RAKYAT – Camat Ciputat Bachtiar menyatakan, pihaknya berinisiatif mendatangi warga di 105 RW, di wilayah Kecamatan Ciputat.

Hal itu dilakukan jajarannya, guna mengetahui permasalahan apa saja yang terdapat di masyarakat.

“Program kami ini mulai di awal Juli 2022 kemarin. Untuk meningkatkan pelayanan kami kepada masyarakat, ‘menjemput bola’, apa saja permasalahan yang terjadi di masyarakat,” kata Bachtiar saat ditemui di RT 03/01 Jalan Merpati Raya, Kelurahan Sawah, Kecamatan Ciputat, Jumat 5 Agustus 2022.

Menurut Bachtiar, efektivitas pelayanan aparatur wilayah lebih maksimal, jika jajarannya mendatangi warga. Beberapa kali, pihaknya berkoordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk menyelesaikan permasalahan masyarakat tersebut.

“Kami koordinasi dengan dinas (OPD). Semisal, kalau ada warga yang sakit, kita koordinasi dengan Puskesmas atau Dinas Kesehatan (Dinkes),” tegasnya.

Kalau ada yang permasalahan soal sampah, kami koordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Sekarang, kami coba membersihkan saluran air atau drainase, kami berkoordinasi dengan UPT Dinas Bina Marga, Sumber Daya Air dan Bina Konstruksi (DBMSDABK) Kota Tangsel,” ungkapnya.

Diketahui, Program Nyaba Kampung yang dilaksanakan oleh Aparatur Kecamatan Ciputat, merupakan kegiatan pertama di Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Dikatakan Bachtiar, program ini muncul atas dasar pemaksimalan pelayanan pemerintah.

“Selama ini kita ketemu dengan para RT dan RW hanya di Rapat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang). Dan menurut saya kurang efektif. Oleh sebab itu, kami yang datang ke masyarakat,” ujarnya.

Kamis kami koordinasi dulu dengan aparatur kelurahan dan RW. Wilayah mama yang akan kami saba (datangi). Jumatnya kami action, mendatangi warganya, mendengarkan dan berdiskusi dengan masyarakat di wilayah tersebut,” terangnya.

Seluruhnya ada tujuh kelurahan, 105 RW. Sampai hari ini, sejak Juli lalu, sudah delapan RW kami sambangi,” tandasnya.

Ari Kristianto

Recent Posts

SPAM Karian Ditunda, Perseroda PITS Ubah Rencana Bisnis

POSRAKYAT.ID - Direktur Utama Perseroda PITS, Tubagus Suhendra membenarkan soal penundaan Sistem Penyediaan Air Minum…

7 jam ago

Bukukan 2,6 Triliun di Triwulan Pertama, DPMPTSP Tangsel: PMDN Mendominasi

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangsel, Maulana…

13 jam ago

Retribusi Kolam Renang Milik Dinas Olah Raga Tangsel Disorot BPK

POSRAKYAT.ID - BPK Provinsi Banten memyoroti soal tata kelola dua kolam renang milik Dinas Kepemudaan…

14 jam ago

Gagal Paham Jobdesk, Lurah Ciputat Edukasi RT dan RW

POSRAKYAT.ID - Lurah Ciputat, Iwan Pristiyasa mengaku, banyak pengurus setingkat RT dan RW di wilayahnya,…

1 hari ago

Catat! Jalan Haji Usman Ciputat Diberlakukan Satu Arah

POSRAKYAT.ID - Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Tangsel, Martha Lena mengatakan, Jalan…

2 hari ago

Kabar Gembira, Pemutihan Denda Pajak Diperpanjang Hingga 31 Oktober

POSRAKYAT.ID - Gubernur Banten, Andra Soni mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memperpanjang masa pemutihan denda…

1 minggu ago

This website uses cookies.