Birokrasi

Ribuan Warga Padati Samsat Ciputat, Serbu Kebijakan Gubernur Banten

POSRAKYAT.ID – Kepala Samsat Ciputat, Benny Pribadi menyatakan, hari pertama Kebijakan Gubernur Banten soal penghapusan denda pajak kendaraan, mendapat respon positif dari masyarakat.

Pasalnya, sekira 3000 kendaraan roda dua, terpantau masuk dalam data pengurusan administrasi Samsat Ciputat. “Padahal ini (Kebijakan Gubernur Banten) sampai 30 Juni. Tapi orang memang sudah meluangkan waktu hari ini. Makanya ramai,” kata Benny, Kamis 10 April 2025.

Menurut Benny, masyarakat telah menunggu sejak subuh. “Jam 04.00 subuh, sudah menunggu di luar. (Kemungkinan) Ada penambahan jam operasional pelayanan. Masih kita perpanjang sampai jam 7 (19.00 WIB), (yang penting) kita tidak melewati jam 11 malam,” tegasnya.

Benny mengungkapkan, pihaknya juga membuka pelayanan di beberapa gerai. “Kami ada empat gerai. Di Bintaro Plaza, di Pamulang, di Bulevard Bintaro, sama di Cinere. Kalau di gerai, dia (melayani administrasi) tahunan. Kalau ganti kaleng, di sini (Samsat Ciputat),” paparnya.

Selain gerai, Benny menambahkan juga mobil Samsat Keliling (Samling), untuk mengakomodir masyarakat. “Samling ada dua. Tapi hari ini kita tarik dulu ke sini (Kantor Samsat Ciputat), untuk mengurai,” ujarnya.

Benny berharap, masyarakat di wilayah Provinsi Banten dapat memanfaatkan kebijakan tersebut. “Jadi ini memang kebijakan Gubernur Banten, hadiah Lebaran lah. Dan juga mengcleasing data tunggakan,” jelas Benny.

Page: 1 2

Dion Prasetyo

Recent Posts

Sisir Wilayah Kabupaten Tangerang, Bea Cukai Banten Gencarkan Taat BKC

POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…

4 hari ago

Perumdam TKR Beri Sambungan Air Bersih Bagi Warga di TPA Jatiwaringin

POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…

6 hari ago

Pokja Wartawan DPRD Minta Legislator Tangerang Selatan Lebih Transparan

POSRAKYAT.ID  - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…

2 minggu ago

Kejari Kabupaten Tangerang Musnahkan Barang Ilegal

POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…

2 minggu ago

Si Benteng Hasilkan 36 Juta Per Bulan? DPRD Desak Transparansi Anggaran

POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…

2 minggu ago

Bank Sampah di Cipayung Jadi Contoh Solusi Penanganan Sampah

POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…

2 minggu ago

This website uses cookies.