Rakyat Bicara

KNPI Kecamatan Serpong Gelar LDK, Ini Tujuannya

POSRAKYAT.ID – Ketua KNPI Kecamatan Serpong, Ibnu Noor menyatakan, para pemuda merupakan motor penggerak di seluruh sektor kehidupan, di masyarakat.

Oleh sebab itu, lanjut Ibnu, pihaknya memberikan latihan dasar kepemimpinan (LDK) bagi ratusan kader KNPI, di salah satu hotel, di bilangan BSD.

“Pemuda juga harus mampu menjawab tantangan zaman dengan berpikir kreatif dan inovatif, dalam menyikapi berbagai macam perubahan,” ujar Ibnu, Jumat 28 Februari 2025.

Beberapa pembicara hadir, guna memberikan pemahaman terhadap para pemuda tersebut. “Memberikan pemahaman, bahwa pemuda adalah agen perubahan. Menjadi aktor utama dalam menciptakan perubahan,” tegasnya.

Ibnu juga memaparkan, beberapa materi dalam LDK, juga menjadi motivasi bagi para pemuda, agar semakin paham mengenai perannya, dalam pembangunan di Kota Tangsel.

“Pemuda memiliki peran penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Dalam sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia, tentu tidak lepas dari kaum muda,” jelas Ibnu.

Materi tentang sejarah KNPI, sambungnya, motivasi kepemimpinan, dan tata cara berorganisasi, menjadi beberapa pembahasan terhadap ratusan kadernya.

“Dengan adanya organisasi ini, harapannya para pemuda mampu menjadi pembaharu, yang didasari pada militansi dan idealisme,” ungkap Ibnu.2.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

SPAM Karian Ditunda, Perseroda PITS Ubah Rencana Bisnis

POSRAKYAT.ID - Direktur Utama Perseroda PITS, Tubagus Hendra Suherman membenarkan soal penundaan Sistem Penyediaan Air…

11 jam ago

Bukukan 2,6 Triliun di Triwulan Pertama, DPMPTSP Tangsel: PMDN Mendominasi

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangsel, Maulana…

17 jam ago

Retribusi Kolam Renang Milik Dinas Olah Raga Tangsel Disorot BPK

POSRAKYAT.ID - BPK Provinsi Banten memyoroti soal tata kelola dua kolam renang milik Dinas Kepemudaan…

18 jam ago

Gagal Paham Jobdesk, Lurah Ciputat Edukasi RT dan RW

POSRAKYAT.ID - Lurah Ciputat, Iwan Pristiyasa mengaku, banyak pengurus setingkat RT dan RW di wilayahnya,…

2 hari ago

Catat! Jalan Haji Usman Ciputat Diberlakukan Satu Arah

POSRAKYAT.ID - Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Tangsel, Martha Lena mengatakan, Jalan…

2 hari ago

Kabar Gembira, Pemutihan Denda Pajak Diperpanjang Hingga 31 Oktober

POSRAKYAT.ID - Gubernur Banten, Andra Soni mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memperpanjang masa pemutihan denda…

1 minggu ago

This website uses cookies.