Ketua OKP Persaudaraan Pena Kota Tangsel, Cholid Mawardi. (Foto: Dok Posrakyat.id)
POSRAKYAT.ID – Ketua Organisasi Kepemudaan (OKP) Persaudaraan Pena Kota Tangsel, Cholid Mawardi menyatakan, dalam Musyarawah Daerah (Musda) KNPI mendatang, akan menjagokan Irfan Alamsyah sebagai Ketua KNPI Kota Tangsel.
Bukan tanpa alasan, Cholid mengaku, KNPI yang merupakan wadah organisasi pemuda yang besar, sehingga perlu orang-orang yang memiliki pemikiran terbuk, terlebih terhadap kinerja-kinerja pemerintah.
“KNPI sebagai ruang dialog bagi semua elemen pemuda, harus menjadi bagian dari supporting pembangunan kota, khususnya Kota Tangsel. Sebab itu, wajar jika anak-anak muda berharap pada organisasi besar ini, KNPI bisa memberikan warna yang positif,” kata Cholid, Kamis 9 Januari 2025.
Cholid pun mengatakan, sosok Irfan dapat menggandeng semua elemen, serta memecah kebuntuan dualisme di organisasi tersebut. “Mudah-mudahan juga, KNPI tidak lagi ada konflik-konflik yang sifatnya pemecah seperti dualisme yang terjadi sebelumnya,” paparnya.
Sebagai wadah pemuda, sambung Cholid, KNPI juga perlu memberikan masukan-masukan terhadap kerja-kerja pemerintah, yang menurutnya saat ini belum maksimal.
“Saya melihat potensi itu ada pada Irfan. Saya menaruh harapan kepada calon ketua yaitu Irfan, agar bisa melanjutkan estafet kepemimpinan menjadi jauh lebih baik,” jelasnya.
Perjuangan kita masih sangat panjang, kita harus menyelesaikan impian kita tentang regulasi yang belum maksimal, ini akan berkaitan dan berkesinambungan dengan anak-anak muda dengan kemajuan-kemajuan anak muda,” tambah Cholid.
Page: 1 2
POSRAKYAT.ID - Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengaku, hingga triwulan empat tahun anggaran 2025, realisasi…
POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial RI, Syaifullah Yusuf mengunjungi Monumen Lengkong, di Kota Tangerang Selatan. Kunjungan…
POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial (Mensos) RI Syaifullah Yusuf menegaskan, guna meningkatkan kualitas sekolah rakyat di…
POSRAKYAT.ID - Menteri Tenaga Kerja (Menaker) RI, Yassierli menyatakan, dalam rangka menghadapi berbagai tantangan di…
POSRAKYAT.ID - Kepala Kanwil DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo mengungkapkan, penegakan hukum di bidang bea…
POSRAKYAT.ID — Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo menegaskan, hasil kolaborasi dalam…
This website uses cookies.