Birokrasi

Terima Penghargaan, Bea Cukai Banten Komitmen Beri Pelayanan Semakin Baik

POSRAKYAT.ID – Bertempat di Ruang Rapat Kanwil DJBC Banten, Bea Cukai Banten menerima kunjungan dari PT. Lotte Chemical Indonesia, pada Kamis 24 Oktober 2024. Kepala Kantor Wilayah DJBC Banten Rahmat Subagio beserta jajaran, menyambut langsung kedatangan stakeholder tersebut.

Dalam kunjungan ini, PT. Lotte Chemical Indonesia memberikan apresiasi, dan menyampaikan penghargaan kepada Bea Cukai Banten atas pelayanan prima dari DJBC.

Apresiasi tersebut, sebagai bentuk penghargaan atas bimbingan serta kepercayaan, dan dukungan dalam pemberian fasilitas kepabeanan.

Berdasarkan informasi, PT. Lotte Chemical Indonesia, menerima Fasilitas Kawasan Pabean dan Tempat Penimbunan Sementara.

Vice President-Manufacturing & Director PT. Lotte Chemical Indonesia, Jojok Hadrijanto, mengucapkan terimakasih kepada Bea Cukai Banten.

“Kami percaya, fasilitas ini dapat memperkokoh sinergi antara perusahaan, dan Bea Cukai Banten dalam menciptakan iklim usaha yang kondusif, transparan, dan sesuai dengan ketentuan kepabeanan yang berlaku,” ujar Jojok.

PT. Lotte Chemical Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak di sektor industri kimia, dan berlokasi di Kota Cilegon, Provinsi Banten, sehingga berada di bawah pengawasan KPPBC TMP Merak.

Tempat Penimbunan Sementara (TPS) sendiri adalah bangunan dan/atau lapangan untuk menimbun barang impor atau ekspor sementara menunggu pemuatan atau pengeluarannya.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah DJBC Banten menyampaikan terimakasih atas penghargaan tersebut, dan berharap kerja sama yang baik ini dapat terus berlanjut, serta membawa manfaat bagi semua pihak.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

SPAM Karian Ditunda, Perseroda PITS Ubah Rencana Bisnis

POSRAKYAT.ID - Direktur Utama Perseroda PITS, Tubagus Hendra Suherman membenarkan soal penundaan Sistem Penyediaan Air…

11 jam ago

Bukukan 2,6 Triliun di Triwulan Pertama, DPMPTSP Tangsel: PMDN Mendominasi

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangsel, Maulana…

17 jam ago

Retribusi Kolam Renang Milik Dinas Olah Raga Tangsel Disorot BPK

POSRAKYAT.ID - BPK Provinsi Banten memyoroti soal tata kelola dua kolam renang milik Dinas Kepemudaan…

18 jam ago

Gagal Paham Jobdesk, Lurah Ciputat Edukasi RT dan RW

POSRAKYAT.ID - Lurah Ciputat, Iwan Pristiyasa mengaku, banyak pengurus setingkat RT dan RW di wilayahnya,…

2 hari ago

Catat! Jalan Haji Usman Ciputat Diberlakukan Satu Arah

POSRAKYAT.ID - Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Tangsel, Martha Lena mengatakan, Jalan…

2 hari ago

Kabar Gembira, Pemutihan Denda Pajak Diperpanjang Hingga 31 Oktober

POSRAKYAT.ID - Gubernur Banten, Andra Soni mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memperpanjang masa pemutihan denda…

1 minggu ago

This website uses cookies.