Politik

KPU Sebut Ada 3.363 Pemilih Pemula di Kota Tangerang

POSRAKYAT.ID – Komisioner KPU Kota Tangerang, Mora Sonang Marpaung mengatakan, jumlah daftar pemilih tetap (DPT) 1.377.828. Terdapat pemilih pemula sebanyak 3.363, dalam DPT Kota Tangerang.

“DPT untuk laki-laki sebanyak 683.243, sementara untuk pemilih wanita 694.585. Dalam data, pemilih pemula sebanyak 3363,” kata Mora lewat sambungan telepon, Jumat 20 September 2024.

Dalam upaya mendongkrak keterlibatan pemilih milenial dan generasi Z, pihaknya melakukan sosialisasi bertajuk go to school.

“Tentunya, KPU Kota Tangerang itu tidak kaku. Pertama, kita melakukan sosialisasi kepada pemilih pemula. Artinya, KPU tidak kaku dalam hal sosialisasi kepada pemilih pemula,” tegasnya.

Tujuan untuk mendongkrak pemilih pemula, agar mengetahui dan bagaimana caranya untuk memilih di Pilkada Kota Tangerang, tahun 2024,” tambah Mora.

Menurut Mora, banyak pemilih di kalangan pelajar yang belum mengerti soal bagaimana tata cara memilih, saat masuk ke bilik tempat pemungutan suara (TPS).

“Jadi, kalau untuk pemilih pemula ini, mereka lebih bertanya bagaimana cara atau teknis untuk pemilihan. Untuk memilih, mereka lebih bertanya ke arah sana. (Soal sosok calon kepala daerah) Saya rasa tidak mempengaruhi yah,” tandasnya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Miftahul Adib menganggap, KPU Kota Tangerang gagal dalam mendongkrak ketertarikan generasi Z, untuk terlibat dalam politik.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

Sisir Wilayah Kabupaten Tangerang, Bea Cukai Banten Gencarkan Taat BKC

POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…

4 hari ago

Perumdam TKR Beri Sambungan Air Bersih Bagi Warga di TPA Jatiwaringin

POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…

6 hari ago

Pokja Wartawan DPRD Minta Legislator Tangerang Selatan Lebih Transparan

POSRAKYAT.ID  - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…

2 minggu ago

Kejari Kabupaten Tangerang Musnahkan Barang Ilegal

POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…

2 minggu ago

Si Benteng Hasilkan 36 Juta Per Bulan? DPRD Desak Transparansi Anggaran

POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…

2 minggu ago

Bank Sampah di Cipayung Jadi Contoh Solusi Penanganan Sampah

POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…

2 minggu ago

This website uses cookies.