Klinik Kecantikan Tompi Digeruduk Aliansi Masyarakat Pondok Aren

POSRAKYAT.ID – Ratusan massa yang mengatasnamakan Aliansi Masyarakat Pondok Aren Bersatu, berunjuk rasa di depan Klinik Kecantikan milik dr. Teuku Adifitrian alias Tompi.

Koordinator aksi, Nurul Afriansyah mengaku melakukan unjuk rasa, sebab adanya penyalahgunaan lokasi, tempat parkir pada klinik tersebut.

“Aspirasi dari masyarakat, bahwa klinik Tompi ini melanggar aturan. Di mana, adanya pembetonan kali dan dijadikan lahan parkir untuk komersil, dan kepentingan klinik,” kata Afri, Senin 25 September 2023.

Afri bahkan menuding, klinik penyanyi lagu ‘menghujam jantungku’ itu telah merubah tata ruang peruntukan sungai.

“Kita masyarakat mengawal atas aturan yang dilanggar. Dan kami meminta instansi terkait ini menindak tegas, terhadap pelanggaran dan kesalahan yang dibuat oleh Tompi,” tegasnya.

Pembetonan yang ada, pasti menyumbat aliran sungai. Karena, bicara banjir di sini sudah sering terjadi banjir. Dengan adanya beton ini, aliran kali jadi terhambat,” lanjutnya.

Menurut Afri, pembetonan lahan parkir gedung Clinic Beyoutiful Aesthetic Center T-Space itu harus dibongkar, karena akan menyebabkan banjir.

“Kami menuntut agar membongkar beton ini. Juga meminta agar perusahaan mau bekerja sama dengan masyarakat lokal Pondok Aren,” ujar Afri.

Sampai saat ini belum ada itikad baik dari pihak Tompi. Kalau mereka tidak mau membongkar, kita ambil langkah selanjutnya bersurat kepada Wali Kota,” tambahnya.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

Sisir Wilayah Kabupaten Tangerang, Bea Cukai Banten Gencarkan Taat BKC

POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…

4 hari ago

Perumdam TKR Beri Sambungan Air Bersih Bagi Warga di TPA Jatiwaringin

POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…

6 hari ago

Pokja Wartawan DPRD Minta Legislator Tangerang Selatan Lebih Transparan

POSRAKYAT.ID  - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…

2 minggu ago

Kejari Kabupaten Tangerang Musnahkan Barang Ilegal

POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…

2 minggu ago

Si Benteng Hasilkan 36 Juta Per Bulan? DPRD Desak Transparansi Anggaran

POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…

2 minggu ago

Bank Sampah di Cipayung Jadi Contoh Solusi Penanganan Sampah

POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…

2 minggu ago

This website uses cookies.