Politik

Jadi Basis Kekuatan Prabowo, Ini Kata DPW PSI Provinsi Banten

POSRAKYAT.ID – Ketua DPW PSI Provinsi Banten Muhammad Hafiz Ardianto menyatakan bahwa, kedatangan Prabowo Subianto ke markas partai berlambang mawar itu, sebagai bentuk kedewasaan berpolitik.

“PSI Banten menyambut baik kedatangan Bapak Prabowo dan Romongan Partai Gerindra ke kantor DPP PSI. Itu menunjukan kedewasaan politik dari seorang Prabowo,” kata Hafiz, Jumat 4 Agustus 2023.

Sebagai basis kekuatan Prabowo Subianto, Provinsi Banten menjadi cermin tersendiri bagi Partai Solidaritas Indonesia.

Hafiz menyebut, kedatangan Prabowo Subianto itu menjadi angin segar bagi PSI yang merupakan partai baru dalam perpolitikan, khususnya di wilayah Provinsi Banten.

“Seperti kita tahu Pilpres 2019 lalu, Provinsi Banten menjadi wilayah di mana Prabowo Subianto secara mutlak memenangkan hati rakyatnya. Kedatangannya ke DPP PSI, tentu menjadi angin segar bagi kami,” tegas Hafiz.

Berdasarkan informasi dari beberapa sumber, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berkunjung di Kantor DPP PSI, pada Rabu, 2 Agustus 2023 lalu.

Kedatangan Mantan Danjen Kopassus itu disambut hangat oleh petinggi DPP PSI Grace Natalie, Raja Juli Antony. Juga Giring Ganesha Djumaryo, dan Isyana Bagus Oka.

Grace menuturkan bahwa, kunjungan Menteri Pertahanan Kabinet Indonesia Maju itu, sebagai bentuk kerendahhatian seorang tokoh bangsa.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

Singgung Makna Perjuangan, Gus Ipul: Kepentingan Negara, Bukan Kelompok

POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial RI, Syaifullah Yusuf mengunjungi Monumen Lengkong, di Kota Tangerang Selatan. Kunjungan…

3 hari ago

Ke TMP Taruna Kota Tangerang, Mensos RI Singgung Sekolah Rakyat

POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial (Mensos) RI Syaifullah Yusuf menegaskan, guna meningkatkan kualitas sekolah rakyat di…

3 hari ago

Munas III Serikat Pekerja, Menaker: W<span;>ujudkan Hubungan Industrial yang Harmonis dan Transformatif

POSRAKYAT.ID - Menteri Tenaga Kerja (Menaker) RI, Yassierli menyatakan, dalam rangka menghadapi berbagai tantangan di…

3 hari ago

Operasi Gurita Wujud Implementasi Asta Cita Presiden Prabowo

POSRAKYAT.ID - Kepala Kanwil DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo mengungkapkan, penegakan hukum di bidang bea…

4 hari ago

Kolaborasi Jaga Penerimaan Negara, Miliaran BKC Ilegal Dimusnahkan

POSRAKYAT.ID  — Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo menegaskan, hasil kolaborasi dalam…

4 hari ago

Targetkan Hapus TBC, Wamenkes RI Benjamin Kunjungi Banten

POSRAKYAT.ID - Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) RI, Benjamin Paulus Oktavianus menegaskan, sebagai amanat pemberantasan penyakit…

4 hari ago

This website uses cookies.