Minggu, Maret 16, 2025

Eka Nistorini: TPS3R dan Bank Sampah di Ciputat Timur Belum Maksimal

POSRAKYAT.ID – Volunter Kemanusiaan asal Ciputat Timur Eka Nistorini memberikan tanggapan soal TPS3R dan Bank Sampah yang belum maksimal di wilayah tersebut.

Eka menganggap, edukasi terhadap pemilahan sampah, dan buang sampah pada tempatnya, terhadap masyarakat masih kurang dilakukan oleh pemerintah setempat.

“(Edukasi dan sosialisasi) Belum masif dan terbilang kurang serius dalam menangani sampah,” kata Eka, Rabu 2 Agustus 2023.

Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang banyak turun ke lapangan itu menyebut, dalam upaya penanggulangan sampah, harus berkolaborasi.

Pasalnya, pemerintah sendiri tidak dapat melakukan penanganan sampah, tanpa bantuan dari masyarakat, juga pengelola TPS3R dan Bank Sampah yang ada di Ciputat Timur.

“Masyarakat dan pemerintah setempat harus bersinergi dalam mencegah pembuangan sampah secara ilegal,” ungkapnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Kerja Pengawasan, Bea Cukai Banten Paparkan Kinerja APBN 2023

Eka menuturkan, saat ini sedikitnya ada tiga TPS3R dan delapan Bank Sampah yang ada di wilayah Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

“Ada tiga unit TPS3R, dan delapan Bank Sampah. Semuanya belum berlaku maksimal, baik pemberian edukasi, maupun pengelolaannya,” tutur Eka.

Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot), melalui Kecamatan membentuk tim khusus guna penguatan dan penanganan sampah secara serius.

“Harusnya bentuk tim khusus di tiap kelurahan untuk sosialisasi pilah sampah dan menggerakkan Bank Sampah di Ciputat timur,” paparnya lagi.

Iklan - Scroll kebawah untuk melanjutkanspot_img
RELATED ARTICLES

Populer