Kantor KPU Provinsi Banten. (Foto: KPU Provinsi Banten)
POSRAKYAT.ID – Ketua KPU Provinsi Banten Mohamad Ihsan mengungkapkan bahwa hanya 70 Bacaleg yang memenuhi syarat, dari 1535 yang mendaftar untuk DPRD.
“Sementara kita kemarin sampaikan hasil verifikasi yang memenuhi syarat itu 70 (Bacaleg),” ungkap Mohamad Ihsan melalui sambungan telepon, Senin 3 Juli 2023.
Dari 1465 Bacaleg yang belum memenuhi syarat (BMS) tersebut, lanjut Ihsan, KTP, Foto hingga ijazah menjadi persoalan yang mendominasi.
“Misalnya dia (Bacaleg) KTP-nya itu kurang, kemudian ijazah yang belum di legalisir. Kemudian ada fotonya sama juga dengan yang lain,” jelasnya.
Contoh foto yang sama itu, misal Bacaleg A fotonya A, tapi ternyata Bacaleg B fotonya si-A juga. Nah, yang begitu-begitu lah,” tambahnya.
Soal Parpol mana yang Bacalegnya belum memenuhi syarat, Ihsan menyebut perlu melihat data lebih lanjut.
Ihsan mendorong, agar Parpol hingga Bacaleg perorangan segera memperbaiki kekurangan-kekurangan, sebelum tanggal 9 Juli 2023 mendatang.
“Nah itu (Parpol dengan Bacaleg BMS terbanyak) harus dilihat lagi yah. Karena saya juga lagi di jalan yah. Kita sih mendorong kepada Parpol maupun DPD untuk melakukan perbaikan tersebut,” terang Ihsan.
Menghindari hal-hal yang nantinya merugikan peserta pemilu. (Perbaikan) Dari tanggal 26 juni hingga 9 juli 2023,” tambahnya.
Kami mendorong agar dapat memanfaatkan waktu yang sudah disediakan untuk melakukan perbaikan,” kata Ihsan lagi.
Page: 1 2
POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial RI, Syaifullah Yusuf mengunjungi Monumen Lengkong, di Kota Tangerang Selatan. Kunjungan…
POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial (Mensos) RI Syaifullah Yusuf menegaskan, guna meningkatkan kualitas sekolah rakyat di…
POSRAKYAT.ID - Menteri Tenaga Kerja (Menaker) RI, Yassierli menyatakan, dalam rangka menghadapi berbagai tantangan di…
POSRAKYAT.ID - Kepala Kanwil DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo mengungkapkan, penegakan hukum di bidang bea…
POSRAKYAT.ID — Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo menegaskan, hasil kolaborasi dalam…
POSRAKYAT.ID - Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) RI, Benjamin Paulus Oktavianus menegaskan, sebagai amanat pemberantasan penyakit…
This website uses cookies.