Selasa, April 29, 2025

Amanat Netralitas Penjabat Kepala Daerah

POSRAKYAT.ID – Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Guspari Gaus meminta agar Penjabat (Pj) Kepala Daerah menjaga netralitas di Pemilu 2024 mendatang.

“Sebab bagaimana pun masyarakat pasti menyorot kepala daerah, apa yang disuarakannya itu, betul-betul sesuai antara ucapan dengan tindakan,” kata Guspari, ditulis Kamis 1 Desember 2022.

Anggota Komisi II DPR RI itu mengingatkan, amanah yang diberikan bangsa dan negara, agar para Pj memberikan legasi kepada masyarakat berupa integritas, dan netralitas.

“Oleh karena itu, jangan sekali-kali melakukan upaya-upaya menggiring para ASN,” tegas Guspari.

Mendorong kepada calon tertentu, untuk (memilih) presiden begitu juga kepada partai-partai tertentu,” sambungnya.

Baca Juga :  Pasca Pengumuman Parpol, KPU 'Disentil' Komisi II DPR
Iklan - Scroll kebawah untuk melanjutkanspot_img
RELATED ARTICLES

Populer