Birokrasi

Peringati Sumpah Pemuda, Pj Wali Kota Tangerang Singgung Isu Lingkungan

POSRAKYAT.ID – Memperingati Hari Sumpah Pemuda, Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengungkapkan, dalam rangka menjaga lingkungan, perlu kesadaran dan peran bersama, termasuk anak-anak muda.

“Salah satunya adalah menyelesaikan masalah lingkungan. Kota Tangerang yang berkembang demikian pesat, tentunya akan menghadapi persoalan lingkungan seperti sampah, air tanah dan lain sebagainya semakin serius dan perlu kolaborasi kita bersama,” paparnya.

Hal itu, diungkap Nurdin, usai apel kebangsaan memperingati Hari Sumpah Pemuda di Bantaran Kali Cisadane Barat, Kelurahan Priuk Jaya, Kota Tangerang, Senin 28 Oktober 2024.

Nurdin menambahkan, Hari Sumpah Pemuda dan apel kebangsaan ini menjadi semangat warga kota Tangerang untuk menjaga lingkungan.

Terutama, sambungnya, semangat yang semakin tumbuh, dan bisa berkolaborasi untuk menjaga Kali Cisadane, menjadi aset kebanggaan warga kota Tangerang.  

Kepada para pemuda, Nurdin berpesan, agar mereka mengembangkan kegiatan-kegiatan yang positif, menghindari aksi tawuran, aksi-aksi yang kurang baik.

“Kalau kita bisa menjaga hal-hal yang baik, maka orang lain akan melihat bahwa warga Kota Tangerang sebagai warga yang baik dan santun. Bukan sebaliknya,” tegasnya.

Harapan kita, dengan apel kebangsaan ini, semangat kebangsaan kita semakin tinggi,” kata Nurdin kepada wartawan.

Masih dalam rangkaian, Nurdin pun melaksanakan pemantauan terhadap beberapa pekerjaan, yang tengah terlaksana di wilayah Kota Tangerang.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

Sisir Wilayah Kabupaten Tangerang, Bea Cukai Banten Gencarkan Taat BKC

POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…

3 hari ago

Perumdam TKR Beri Sambungan Air Bersih Bagi Warga di TPA Jatiwaringin

POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…

5 hari ago

Pokja Wartawan DPRD Minta Legislator Tangerang Selatan Lebih Transparan

POSRAKYAT.ID  - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…

2 minggu ago

Kejari Kabupaten Tangerang Musnahkan Barang Ilegal

POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…

2 minggu ago

Si Benteng Hasilkan 36 Juta Per Bulan? DPRD Desak Transparansi Anggaran

POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…

2 minggu ago

Bank Sampah di Cipayung Jadi Contoh Solusi Penanganan Sampah

POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…

2 minggu ago

This website uses cookies.