Minggu, Oktober 6, 2024

Sambangi Kediaman Wali Kota, Ini Pesan Ketua KPU Tangsel Soal Pantarlih

POSRAKYAT.ID – Ketua KPU Kota Tangsel, M. Taufik menyatakan, para Petugas Pemuktahiran Data Pemilih (Pantarlih) memiliki atribut dan kelengkapan data, guna menghindari praktik-praktik oknum yang mengaku Pantarlih, dan akhirnya merugikan masyarakat.

Pernyataan Taufik itu, saat para Pantarlih menyambangi kediaman Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, yang terletak di bilangan Lengkong Karya, Serpong Utara.

“Pantarlih itu bukan hanya kita bekali atribut rompi dan topi atau identitas, tapi alat kerjanya dia bawa data pemilih untuk pencocokan dan penelitian (Coklit) di TPS itu,” kata Taufik, Jumat 28 Juni 2024.

Taufik menghimbau kepada masyarakat, agar tetap teliti dalam menerima petugas Pantarlih beberapa hari ke depan.

Baca Juga :  Sewa Venue untuk Porprov, Politisi Demokrat Tangsel Singgung PSU

“Ketika Pantarlih datang pastikan alat kerja secara administrasi lengkap. Bukan hanya sekedar atribut, alat kerja itu yang mengamankan karena masyarakat juga rawan ya data diselewengkan dan sebagainya,” ujar Taufik.

Selain itu, pihaknya memastikan bahwa para Pantarlih akan datang bersama Panitia Pengawas Kelurahan/Desa (PKD), serta Panitia Pemungutan Suara (PPS) setingkat kelurahan atau kecamatan.

“Satu lagi, Pantarlih pasti didampingi PKD, PPS atau PPK. Kita memastikan mereka mendapat pendampingan itu,” tutur Ketua KPU Tangsel lagi.

Terpisah, Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie membeberkan, di kediamannya saat ini terdapat lima suara.

Iklan - Scroll kebawah untuk melanjutkanspot_img
RELATED ARTICLES

Populer