Birokrasi

Kemenkeu Satu Banten Gelar Baksos untuk Masyarakat di Pulau Tunda

POSRAKYAT.ID – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Satu Banten, menggelar bakti sosial (Baksos) untuk masyarakat di wilayah Pulau Tunda, Selasa 30 April 2024 lalu.

Hadir seluruh pimpinan Eselon II seperti Kepala Kantor Wilayah DJBC Banten, Kepala Kantor Wilayah DJKN Banten, Kepala Kantor Wilayah DJPb Banten, Kepala Kantor Wilayah DJP Banten.

Kepala KPUBC Tipe C Soekarno Hatta, Direktur Politeknik Keuangan Negara STAN, Kepala Kantor Bea Cukai Merak, serta Kepala Bidang Penindakan dan Penyidikan Kanwil Bea Cukai Banten, pun turut hadir dalam gelaran tersebut.

Gelaran tersebut, bentuk kolaborasi Kemenkeu Satu pada Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Banten, dalam bentuk baksos dan Sosialisasi kepada masyarakat.

Bantuan yang disalurkan dalam bentuk kebutuhan bahan pokok sebanyak 100 paket, dan alat olahraga guna mendukung kegiatan fisik masyarakat.

Selain penyaluran bantuan sosial, DJBC Kanwil Banten juga berkesempatan melaksanakan kegiatan sosialisasi cukai kepada masyarakat.

Kepala Kanwil Bea Cukai Banten Rahmat Subagio mengungkapkan, bahwa upaya
pemberantasan rokok ilegal akan terus menjadi fokus Bea Cukai.

“Kami meminta peran aktif masyarakat untuk menginformasikan, jika menemukan aktivitas peredaran rokok ilegal,” tegas Rahmat Subagio.

Perwakilan Kementerian Keuangan Provinsi Banten sebagai instansi pemerintah, tentunya akan senantiasa hadir menjangkau masyarakat di seluruh pelosok wilayah Banten.

Page: 1 2

Ari Kristianto

Recent Posts

SPAM Karian Ditunda, Perseroda PITS Ubah Rencana Bisnis

POSRAKYAT.ID - Direktur Utama Perseroda PITS, Tubagus Suhendra membenarkan soal penundaan Sistem Penyediaan Air Minum…

6 jam ago

Bukukan 2,6 Triliun di Triwulan Pertama, DPMPTSP Tangsel: PMDN Mendominasi

POSRAKYAT.ID - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Tangsel, Maulana…

11 jam ago

Retribusi Kolam Renang Milik Dinas Olah Raga Tangsel Disorot BPK

POSRAKYAT.ID - BPK Provinsi Banten memyoroti soal tata kelola dua kolam renang milik Dinas Kepemudaan…

13 jam ago

Gagal Paham Jobdesk, Lurah Ciputat Edukasi RT dan RW

POSRAKYAT.ID - Lurah Ciputat, Iwan Pristiyasa mengaku, banyak pengurus setingkat RT dan RW di wilayahnya,…

1 hari ago

Catat! Jalan Haji Usman Ciputat Diberlakukan Satu Arah

POSRAKYAT.ID - Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Tangsel, Martha Lena mengatakan, Jalan…

1 hari ago

Kabar Gembira, Pemutihan Denda Pajak Diperpanjang Hingga 31 Oktober

POSRAKYAT.ID - Gubernur Banten, Andra Soni mengungkapkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memperpanjang masa pemutihan denda…

1 minggu ago

This website uses cookies.