BPBD Tangsel berkoordinasi mencari korban hanyut atau tenggelam di aliran Kali Sasak, Kedaung. (Foto: Ist)
POSRAKYAT.ID – Kepala Bidang Kedaruratan pada BPBD Kota Tangsel, Fadrizal Gumai menyebut, Mohamad Shohibul Huda (32) diduga hanyut sebab barang terjatuh, di aliran Kali Sasak, Ciputat.
Korban, lanjut Gumai, diketahui hilang, usai terbawa aliran kali dan tenggelam, sesaat hendak menutup warung bersama rekan kerjanya, Senin 4 Desember 2023, dini hari.
“Mohon izin untuk menyampaikan laporan informasi kejadian dugaan orang hanyut atau tenggelam,” sebut Gumai dalam rilisnya.
Dalam informasi tersebut, Gumai menjelaskan lokasi kejadian yang terletak di Jembatan Jalan warga aliran kali Sasak Kedaung, Jalan Aria Putra RT.009/RW.010, Kedaung, berbatasan dengan Kelurahan Ciputat.
“Waktu kejadian, Senin, 4 Desember 2023. Adapun kronologi kejadian, korban bersama teman-temannya sedang menutup warung, sekira pukul 02.06 WIB,” paparnya.
Akan tetapi, tiba-tiba korban ke belakang kali, dan mengambil benda yang terjatuh entah sandal entah barang lainnya,” tambah Gumai.
Gumai mengungkapkan, ciri-ciri korban hanyut atau tenggelam tersebut.
“Usia 32 Tahun, berpakaian kaos hijau, celana pendek hitam. Alamat korban, mengontrak di Kedaung, Pamulang. Hingga pukul 10.00 WIB, diduga hilang belum ketemu,” tegasnya.
Saat ini, pihaknya masih menyusuri sungai di lokasi korban terjatuh.
Page: 1 2
POSRAKYAT.ID - Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengaku, hingga triwulan empat tahun anggaran 2025, realisasi…
POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial RI, Syaifullah Yusuf mengunjungi Monumen Lengkong, di Kota Tangerang Selatan. Kunjungan…
POSRAKYAT.ID - Menteri Sosial (Mensos) RI Syaifullah Yusuf menegaskan, guna meningkatkan kualitas sekolah rakyat di…
POSRAKYAT.ID - Menteri Tenaga Kerja (Menaker) RI, Yassierli menyatakan, dalam rangka menghadapi berbagai tantangan di…
POSRAKYAT.ID - Kepala Kanwil DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo mengungkapkan, penegakan hukum di bidang bea…
POSRAKYAT.ID — Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJBC Provinsi Banten, Ambang Priyonggo menegaskan, hasil kolaborasi dalam…
This website uses cookies.