Rescue IMI dan IMI DKI Jakarta menggelar kegiatan donor darah. (Foto: Ist)
POSRAKYAT.ID – Ketua Rescue IMI DKI Jakarta Ivan Gustian menyatakan, guna memenuhi kebutuhan darah, pihaknya menggelar kegiatan donor darah.
Menggandeng PMI DKI Jakarta, Ivan berharap semakin banyak masyarakat yang sadar terhadap aksi kemanusiaan, terlebih soal kebutuhan darah di DKI Jakarta.
“Alhamdulillah, aksi donor darah saat Ramadan ini sukses dilaksanakan dengan menggandeng PMI, dan berbagai komunitas pecinta otomotif,” kata Ivan,” Senin 3 April 2023.
Menurut Ivan, tim relawan kemanusiaan dari Rescue IMI terus memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menerapkan pola hidup sehat.
Selain rajin berolahraga, mengkonsumsi makanan sehat saat santap sahur dan berbuka puasa, menjadi salah satu upaya menjaga hidup sehat.
“Ingat, puasa bukan halangan untuk mendonorkan darah apalagi menerapkan pola hidup sehat. Insyaallah berkah, ramadan jadi sehat semua,” ujar Ivan Gustian.
Dalam rangka lebaran mendatang, tim Rescue IMI DKI akan membuka posko, di berbagai titik untuk membantu kelancaran mudik lebaran 2023.
Page: 1 2
POSRAKYAT.ID- Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Provinsi Banten menggelar Operasi Gurita di wilayah pengawasannya, pada…
POSRAKYAT.ID – Guna memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di sekitar TPA Jatiwaringin, Perumdam Tirta…
POSRAKYAT.ID - Kelompok kerja (Pokja) Wartawan DPRD Kota Tangerang Selatan, menghendaki agar para wakil rakyat…
POSRAKYAT.ID - Kepala Seksi Bidang Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan pada Kejari Kabupaten Tangerang,…
POSRAKYAT.ID - Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan Kota Tangerang, jumlah total penumpang yang sudah naik…
POSRAKYAT.ID - Bank Sampah Yes Narada yang terletak di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, telah berhasil…
This website uses cookies.